Stasiun Cirebon (CN) merupakan sebuah stasiun kereta api kelas besar yang terletak di Kebonbaru, Kejaksan, Kota Cirebon. Karena terletak di Kecamatan Kejaksan( 300m dari balai kota), stasiun ini kadang-kadang disebut juga Stasiun Kejaksan. Stasiun yang terletak pada ketinggian +4 m ini merupakan stasiun terbesar yang berada dalam pengelolaan PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi III Cirebon.
(Suasana Stasiun Kejaksan)
Saat ini stasiun ini melayani pemberhentian kereta api kelas eksekutif, kelas bisnis, kelas campuran, serta beberapa kereta api kelas Ekonomi AC plus (KA Jayabaya dan Krakatau) yang melewati Kota Cirebon. Untuk kereta api kelas ekonomi, sebagian besar dilayani pemberhentiannya di Stasiun Cirebon Prujakan (bisa dilihat disini). Pada tahun 2011 Stasiun Cirebon dan Stasiun Prujakan direnovasi dengan meninggikan peron stasiun serta menambah jalur dan fasilitas yang ada. Selain itu, tempat percabangan jalur menuju Purwokerto-Kroya dipindah dari semula di Stasiun Cirebon menjadi di Stasiun Prujakan.
Gedung Stasiun Cirebon yang sekarang dibangun pada tahun 1920 berdasarkan karya arsitek Pieter Adriaan Jacobus Moojen (1879–1955) dalam gaya arsitektur campuran art nouveau dengan art deco. Dua "menara"-nya yang sekarang ada tulisan "Cirebon" dulu ada tulisan "kaartjes" (karcis) di sebelah kiri dan "bagage" (bagasi) di sebelah kanan. Pada tahun 1984, gedung stasiun ini dicat putih. Ciri dari stasiun ini adalah adanya lokomotif tua yang dipajang dijalan masuk menuju stasiun
No comments:
Post a Comment